JAKARTA, iNews.id – Drama Korea Moving yang tayang di Disney+ tengah viral. Pasalnya drama Korea besutan sutradara Park In Je ini menampilkan kembali sosok idola Jo In Sung, yang sudah lama tak muncul.
Serial Moving yang ditulis oleh Kang Pool diangkat dari komik web dengan judul sama. Serial dengan 20 episode ini menawarkan kisah yang mirip dengan film Hollywood X-Man. Di mana kisah dalam serial ini menceritakan tentang anak-anak dengan kekuatan super.
Berawal dari siswa bernama tiga siswa SMA bernama Kim Bong Seok, Jang Hui Soo, dan Lee Gang Hoon yang diketahui memiliki kekuatan super. Kekuatan mereka diturunkan dari orangtuanya masing-masing. Kim Bong Seok memiliki kemampuan untuk terbang. Jang Hui Soo ahli dalam atletik dan pergerakannya tangkas. Sementara Hui Soo cepat pulih apabila kelelahan dan Gang Hoon mempunyai kekuatan berupa kecepatan.
Mereka sama-sama mengerti mengenai kekuatan tersebut. Namun mereka harus menyembunyikan kemampuan agar tidak diketahui oleh orang lain. Demikian juga dengan orangtuanya menutupi hal itu agar anak-anak tidak dimanfaatkan oleh orang lain.
Selain melindungi diri sendiri, anak-anak dengan kekuatan super ini juga ingin menjaga orang tercinta tetap aman dan bebas dari eksploitasi. Kim Bong Seok memiliki Ayah bernama Kim Doo Shik yang diperankan oleh aktor Jo In Sung. Diketahui sang ayah pernah ditugaskan sebagai salah satu anggota satuan elite Badan Intelijen Korea (NIS) untuk menghadapi ancaman misterius.
Ancaman muncul ketika tokoh bernama Frank ditugaskan secara misterius untuk menghabisi orang dengan kekuatan super yang sempat bertugas sebagai kesatuan elite pada era 90-an. Bahkan dia juga diperintah untuk tak pandang bulu kepada anak-anak mereka. Bagaimana kelanjutan kisah anak-anak dengan kekuatan super ini? Apakah mereka akan selamat atau akhirnya berakhir di tangan Frank?
Selain Jo In Sung, serial Moving juga beradu peran dengan aktris Han Hyo Joo yang sempat naik daun melalui berbagai judul drama. Sebut saja drama W: Two Worlds Apart, Dong Yi, Happiness, Brilliant Legacy, dan masih banyak lagi. Di samping itu, pemeran utama dan plot inti dari Moving adalah tokoh Jang Ju Won dan diperankan oleh aktor senior Ryu Seung Ryong. Selain itu, juga hadir Cha Tae Hyun, Ryu Seung Bum dan sejumlah pendatang baru.
Editor : Elvira Anna
Follow Berita iNews di Google News
Bagikan Artikel:
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.